Selasa, 02 Februari 2016

Ibunda Evan Dimas Siapkan Perbekalan Untuk Putranya Ke Spanyol


Ibu Evan Dimas Siapkan Bekal Anaknya ke Spanyol

Menjelang keberangkatan Evan Dimas Darmono ke Spanyol, Selasa (2/2/2016), kedua orang tuanya membantu menyiapkan barang yang hendak dibawa. Evan akan pergi dalam waktu yang lama.

Evan sendiri sangat bersemangat, karena akan pergi ke Spanyol untuk menimba ilmu. Selama lima bulan di Spanyol, dia akan magang di Espanyol. Jaket, baju olah raga, sepatu bola merupakan barang wajib yang harus dibawa Evan.

Meski tak tega melepas Evan ke 'negari matador' selama lima bulan, kedua orang tuanya harus memberikan restu untuk di masa depan karier anaknya. Sebagai anak tertua Evan sangat diperhatikan oleh kedua orang tuanya.

"Ya sebenarnya tak tega tapi gimana lagi demi masa depan karier Evan Dimas ya harus merelakan kepergiannya, demi kepentingan Evan Dimas sendiri," terang ibu Evan, Ana, di sela-sela menyiapkan barang perbekalan.


Selain baju, beberapa sepatu kesayangan Evan juga dimasukkan ke dalam sebuah tas besar. Perlengkapan yang dibawa mantan kapten Timnas U-19 cukup banyak mengingat Evan akan berada di Negeri Matador selama 4 bulan. 

Pemain asal Desa Ngemplak, Sambikerep, Surabaya itu, dijadwalkan terbang ke Spanyol Selasa (2/2) malam ini. Evan akan ditemani agen dari Nine Sports dan Puguh Pangestu, salah seorang sahabatnya selama di Spanyol. 

Orang tua Evan berharap anak kesayangannya itu mampu memberikan kemampuan terbaiknya saat trial. ’’Semoga Evan Dimas bisa menjadi bintang sepak bola sehingga membanggakan bangsa dan negara,’’kata Anna, ibunda Evan Dimas.

Sebelum bertolak ke Spanyol, Evan direncanakan bertemu Menpora Imam Nahrawi dan menggelar jumpa pers pada siang ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar